DietLifestyle

Bukan Cuma Buat Kurus, Cari Tahu Arti Diet yang Sebenarnya

Ketika mendengar kata diet, pasti semua orang akan berpikir bahwa seseorang sedang melakukan pembatasan konsumsi makan dengan tujuan untuk mengurangi berat badan. Namun sebenarnya secara umum pengertian diet bukan hanya sebatas itu saja.

Menurut kamus merriam-webster, diet adalah makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari. Singkatnya diet adalah pola makan atau kebiasaan makan. Kebiasaan makan tiga kali sehari pun disebut sebagai diet.

Namun pada perkembangannya kata-kata diet digunakan untuk menggambarkan kebiasaan mengonsumsi makanan yang sehat, bernutrisi, dan seimbang. Karena alasan tersebut, diet sering diasosiasikan dengan masalah kesehatan; baik menjaga kesehatan maupun mengakibatkan penyakit akibat pola diet yang salah.

Seberapa Penting Diet dalam Kesehatan

Untuk menghindari penyakit kardiometabolik seperti jantung, diabetes, dan stroke, sangat penting untuk mengikuti pola diet sehat dan seimbang. Berbicara tentang diet sehat dan seimbang yang benar, tidak terlepas dari faktir nutrisi dalam makanan.

Banyak dari kita yang tidak mengetahui secara detail tentang manfaat dari asupan nutrisi yang baik. Nutrisi adalah aspek penting dari gaya hidup sehat dan sangat penting untuk mengonsumsinya dengan benar, cukup, dan tidak berlebihan.

Manfaat Nutrisi untuk Meningkatkan Kesehatan

Berikut adalah 5 manfaat nutrisi untuk meningkatkan kesehatan tubuh:

  • Manajemen Berat Badan
    Mengonsumsi makanan bergizi adalah cara terbaik untuk mempertahankan berat badan yang ideal, dan pada saat yang sama juga agar tubuh mendapatkan nutrisi yang diperlukan untuk memiliki dapat berkerja dengan baik agar dapat menjaga kesehatan tubuh.
  • Melindungi Tubuh dari Penyakit Kronis
    Banyak penyakit kronis seperti diabetes tipe-2 dan penyakit jantung banyak disebabkan oleh gizi buruk dan obesitas. Dengan mengatur pola makan yang mengandung banyak nutrisi dapat membantu mengurangi risiko munculnya penyakit terkait lainnya seperti gagal ginjal.
  • Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh
    Sistem kekebalan tubuh kita membutuhkan vitamin dan mineral penting agar dapat berfungsi secara optimal. Konsumsi makanan yang sehat dan bervariasi memastikan fungsi sistem kekebalan tubuh dapat bekerja dengan optimal dalam menjaga tubuh dari serangan penyakit dan masalah defisiensi imun.
  • Mencegah Penuaan Dini
    Jenis makanan tertentu seperti tomat dan beri dapat meningkatkan kekuatan dan meningkatkan kinerja kognitif, sekaligus melindungi tubuh dari efek penuaan.
  • Mendukung Kesehatan Mental
    Mengonsumsi makanan yang tepat dapat membuat kamu merasa lebih bahagia. Nutrisi seperti zat besi dan asam lemak omega-3 yang dapat ditemukan dalam makanan kaya protein dapat meningkatkan mood baik. Makanan bernutrisi juga berkontribusi pada kesejahteraan mental yang lebih baik secara keseluruhan.

Diet adalah semua tentang konsumsi makanan dan minuman dengan proporsi seimbang, kaya nutrisi, dan berasal dari berbagai kelompok makanan, serta mengadopsi kebiasaan atau pola makan yang sehat dan seimbang.

 

Related Articles

Back to top button