Jenis-jenis Sisir dan Kegunaannya

Ketahui Jenis Sisir Rambut Apa yang Terbaik untuk Rambut Kamu

Sudah hal yang normal bahwa setiap orang yang memiliki rambut, akan menyisir rambut merek tanpa pernah memikirkan jenis sisir apa yang digunakan. Namun, kamu perlu tahu bahwa menggunakan sisir rambut yang tepat dapat membuat perbedaan dalam kesehatan dan penampilan rambut kamu.

Sisir yang tepat untuk seseorang dengan rambut panjang dan keriting akan membutuhkan sisir yang berbeda dari sisir untuk rambut halus atau menipis. Sisir rambut memiliki berbagai bentuk dan material, dan itu bukan hanya sekedar varian bentuk saja, namun memiliki fungsi masing-masing yang memiliki tujuan berbeda, sesuai jenis rambut.

Jenis Sisir dan Fungsinya

Ada banyak jenis sisir yang tersedia di pasaran. Sebelum membeli, ada baiknya jika kamu mengetahui jenis, bentuk, dan kegunaannya, agar kamu dapat membeli sisir sesuai kebutuhan jenis rambut kamu:

Sisir Detangler | Hair Detangler Brush

Sisir detangler dapat digunakan untuk semua jenis rambut, dan juga dapat digunakan pada rambut basah dan kering. Sisir jenis ini memiliki sikat yang tipis dan fleksibel sehingga memudahkan dan meminimalkan kerusakan untuk menghilangkan kusut tanpa rasa sakit.

Sisir Basah | Wet Brush

Sisir basah memiliki sikat yang halus dan lembut, namun cukup kuat untuk mengatasi rambut yang tersimpul dan cukup lembut untuk tidak menyebabkan kerusakan pada rambut basah. Perlu diingat bahwa sangat disarankan untuk tidak menyisir rambut basah karena lebih rentan patah.

Namun, jika kamu memiliki rambut yang memiliki tekstur keriting, maka menyisir rambut saat basah adalah ide yang bagus. Sisir basah juga biasanya menggunakan bahan yang tahan panas, sehingga tidak akan meleleh atau pecah saat mengeringkan rambut.

Sisir Cushion| Cushion Brush

Sisir cushion memiliki alas yang terbuat dari karet yang lembut dan sikat dari material kawat atau plastik yang kaku. Sikat jenis ini efektif untuk merangsang kulit kepala untuk pertumbuhan rambut dan baik untuk menghilangkan ketombe atau penumpukan sisa produk penata rambut.

Sisir Termal | Thermal Brush

Sisir termal adalah sikat yang berbentuk silinder dan terbuat dari bahan yang menghantarkan panas, seperti keramik, turmalin, atau titanium. Sisir ini bisa mempercepat pengeringan rambut dan jenis sisir yang sangat umum digunakan oleh penata rambut, atau orang yang sering menggunakan pengering rambut.

Sisir Bristle | Bristle Brush

Sisir bristle dapat mengurangi statis dan efektif mengurai rambut tebal. Selain itu sisir ini memiliki manfaat untuk kesehatan kulit kepala dan menghasilkan kilau alami pada rambut.

Sisir Melengkung | Curved Brush

Foto: amazon dengan perubahan desain

Sisir ini memiliki bentuk yang melengkung dan dirancang secara ergonomis agar sesuai dengan bentuk kepala manusia. Sisir ini terbuat dari plastik yang ringan dan memiliki ventilasi, yang menjadikannya pilihan yang baik untuk bepergian, gym, atau kapan pun kamu ingin mengeringkan rambut dengan cepat.

Sisir Dayung | Paddle Brush

Sisir dayung memiliki bentuk yang lebar memungkinkan untuk menyisir rambut sekaligus dengan cepat sambil menghaluskan rambut. Sisir ini adalah pilihan yang bagus untuk kamu yang memiliki rambut yang panjang dan lurus.

Sisir Bulat | Round Brush

Sisir bulat adalah pilihan yang baik untuk mengeringkan rambut dan menata rambut yang dapat menghasilkan ikal pada ujungnya.

Sisir Sikat | Teasing Brush

Foto: bellami dengan perubahan desain

Sisir sikat memiliki ukuran kecil dan bulu sisir yang seperti sikat. Sisir jenis ini dirancang untuk digunakan di bagian ubun-ubun untuk menambah volume dan tekstur pada rambut halus atau lepek, dan dapat menciptakan ilusi rambut yang lebih penuh.

Sisir Semir | Rat Tail Brush

Sisir semir memiliki batang sisir yang panjang dan tipis, yang dapat digunakan untuk memisahkan dan mengangkat bagian rambut dengan presisi, dan juga dapat menciptakan lebih banyak volume.

Sisir Bergigi Lebar | Wide-tooth Comb

Sisir bergigi lebar memiliki bentuk yang pipih dan gerigi yang tebal secara horizontal dengan ruang di antaranya. Sisir jenis ini dapat digunakan pada rambut tebal atau keriting pada saat basah.

Terdapat banyak jenis sisir untuk dipilih, namun banyak orang tidak terlalu memikirkan jenis sisir yang mereka gunakan. Memilih sikat rambut yang tepat untuk rambut kamu benar-benar dapat membuat perbedaan dalam penampilan. Sehingga pemilihan sisir yang tepat, selain dapat menjaga kesehatan rambut, namun juga dapat meningkatkan penampilan rambut sesuai dengan keinginanmu.

 

Exit mobile version